Kapolsubsektor Palem Semi, Bhabinkamtibmas Panbar Dan Tiga Pilar,Cegah Covid-19 Tutup Pasar Kaget Di Kec Cibodas Kota Tangerang

infobumi.com, Kota Tangerang -untuk menekan tingkat penyebaran covid-19 di wilayah kota Tangerang .Kapolsubsektor  Palem Semi Aiptu Supardi, Bhabinkamtibmas Panbar Aipda S.Yayat bersama Satpol PP Pemerintah kota Tangerang cegah claster baru covid-19.Dengan melaksanakan giat operasi aman bersama melakukan penutupan sementara kegiatan pedagang kaki lima (pasar kaget) di jalan raya kavling perkebunan di wilayah kelurahan panunggangan barat kec Cibodas kota Tangerang. Minggu  (13/06/2021)

Adapun kegiatan Penertiban di masa perpanjangan  PSBB ini dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19 di wilayah kec Cibodas kota Tangerang.untuk menghimbau kepada pedagang pasar kaget yang berjualan setiap hari minggu di wilayah kavling perkebunan kel Panunggangan barat kec Cibodas kota Tangerang agar menghentikan sementara aktivitas berjualan guna menghindari kerumunan masa.

“Operasi penertiban PKL yang di mulai pada pukul 05.30 wib .turut hadir dalam operasi penertiban Camat Cibodas Mahdiar,  lurah panunggangan barat Agus N,  kec Cibodas dan kelurarahan Panbar.Ormas,Pokdar,dan Para RT dan RW setempat”.

Baca Juga:  Polri Gelar Operasi Kemanusiaan Aman Nusa II Tanggulangi Erupsi Gunung Semeru

Opersasi gabungan berjalan lancar aman dan kondusif.para pedagang pun sudah tidak terlihat yang membuka lapaknya di sepanjang jalan kav perkebunan.Himbaupun juga di lakukan oleh tim gabungan kepada masyarakat untuk selalu memakai masker dan jaga jarak aman serta menerapkan protokol kesehatan.

Atensi dan arahan di perintahkan langsung oleh Kapolsek Jatiuwung Kompol Dimas Aditya kepada jajarannya agar terus memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat yang berada di wilayah kota Tangerang, khususnya di wilayah hukum polsek Jatiuwung Polres metro Tangerang kota.Mari kita dukung kebijakan pemerintah untuk selalu menjaga protokol kesehatan,guna mempersempit tingkat penyebaran covid-19. Semua itu kita lakukan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tutupnya. (Ukn)

Komentar