Polres Serang Kota Dan Polda Banten Kawal Demonstrasi Buruh Di KP3B

infobumi.com, SERANG KOTA – Polres Serang Kota bersama mengawal penyampaian aspirasi buruh, yang meminta kenaikan upah. Ratusan polisi dari Polres Serang Kota, Sat Brimob nampak berjaga dilokasi demonstrasi di depan KP3B.

Polisi yang berjaga dipastikan tidak membawa senjata api. Personil yang berjaga juga dihimbau tidak bertindak sendirian dan mengikuti perintah pimpinan.

“Personil Polres dua kompi, BKO Satbrimob dan Samapta Polda Banten juga ada. Pelaksanaan tertib,” kata Kapolres Serang Kota, AKBP Maruli Ahiles Hutapea, Selasa (02/11/2021).

Kapolres menerangkan kalau perwakilan buruh sempat beraudiensi dengan perwakilan Asda II dan Kadisnaker Banten, namun tidak ada titik temu.

Mereka meminta ditemui oleh Gubernur, Wahidin Halim ataupun Wagub Banten, Andika Hazrumy, namun keduanya tidak bisa menemui massa.

Hingga berita ini ditulis, massa aksi masih berdemonstrasi dengan damai dan tidak terjadi kericuhan berarti.

Baca Juga:  Buka Festival Mural Bhayangkara, Kapolri: Bukti Polri Menghormati Kebebasan Berekspresi

“Kita melayani teman-teman pekerja yang melakukan unjuk rasa terkait upah minimum, kita sudah memfasilitasi teman-teman dengan Kadisnaker dan Asda II, pekerja tetap meminta bertemu dengan Gubernur dan Wagub, sedang kita upayakan,” ujarnya.

(Humas/Red)

Komentar