Ratusan Karyawan Ikuti Penyuluhan Safety Riding dan Etika Berlalu Lintas

infobumi.com,Tangerang– Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Tangerang Polda Banten melaksanakan kegiatan Penyuluhan Etika Berlalu Lintas dan Safety Riding di PT. Eds Manufacturing Indonesia di Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Jumat (21/1/2022).

Kegiatan yang diselenggarakan Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polresta Tangerang itu diikuti oleh ratusan karyawan PT. Eds Manufacturing Indonesia.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, tujuan pelaksanaan Penyuluhan Etika Berlalu Lintas dan Safety Riding adalah untuk memberikan edukasi dalam berlalu lintas.

“Jumlah karyawan di wilayah cukup banyak. Rata-rata menggunakan kendaraan pribadi yang didominasi kendaraan roda dua. Maka penyuluhan menyasar karyawan agar bisa tertib berlalu lintas,” kata Zain.

Selain itu, tujuan penyuluhan juga untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas. Juga untuk mendorong agar pengguna jalan tertib administrasi yakni menggunakan kendaraan yang sesuai spesifikasi dan juga dilengkapi dengan surat kendaraan resmi.

Baca Juga:  Operasi Patuh Kalimaya 2019, Lengkapi Surat Kendaraan Anda

“Dan juga agar tidak melawan arus, menggunakan helm, dan perangkat keselamatan lainnya agar meminimalisir kecelakaan,” terang Zain.

Tidak hanya itu, melalui penyuluhan itu juga diberi edukasi dan imbauan agar selalu disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Yakni dengan menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

“Kegiatan pun dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tandas Zain.(Red)

Komentar