Kunjungi Posyandu di Kawasan IKN, TP PKK Pusat Dorong Peningkatan Program Posyandu dan Desa Mandiri

infobumi.com, Penajam Paser Utara – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat mengunjungi Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Bougenville, Desa Sukaraja, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (15/9/2022). Dalam kunjungan tersebut, TP PKK Pusat mendorong adanya peningkatan program Posyandu dan desa mandiri.

“Tingkatkanlah Posyandu dan jadikan desa mandiri, karena kata Bapak Kepala Desa sudah menjadi desa mandiri. Itu cukup luar biasa. Sepanjang saya jalan ke daerah desa mandiri, ini memang benar-benar mandiri,” kata Sekretaris Umum (Sekum) TP PKK Nani Suhajar Diantoro.

Dia mengatakan, peran aktif Posyandu dapat meningkatkan kualitas kesehatan anak. Sementara itu, ibu berperan penting dalam membentuk masa depan anak, terlebih di masa emas mereka. Ibu harus sadar akan kebutuhan dan konsumsi makanan anak setiap hari, seperti imunisasi, pemberian vitamin A, dan lain-lain.

Baca Juga:  Gabungan TNI-Polri Kawal Aksi Damai Serikat Buruh Di Banten

“Kita seorang ibu melihat bagaimana makanan anak-anak kita setiap hari. Di sini saya lihat, banyak ternak ayam kampung, kalau dapat ayamnya jangan dijual semua, begitu juga telurnya jangan dijual semua, karena nanti kekurangan gizi anak kita,” terangnya.

Nani menegaskan, jangan sampai anak kekurangan gizi dan mengalami stunting. Dengan bantuan dari TP PKK setempat, anak-anak yang kekurangan gizi maupun stunting akan terpantau cepat. Dari pantauan tersebut, kepala desa dan pihak terkait dapat bergotong royong mengambil tindakan penanganan.

“Dalam hal ini mitranya memang PKK dan pemerintah, itu tidak bisa dilepaskan, karena anak-anak kita perlu gizi yang cukup, jangan sampai ada stunting,” tegasnya.

Dalam lawatan ke Posyandu Bougenville, Nani berpesan pula untuk bersama memajukan desa. Apalagi, semangat gotong royong yang dimiliki masyarakat sangat tinggi. Ini menjadi modal yang perlu dibanggakan. Masyarakat dapat bekerja sama membangun daerah secara antusias, bahkan di tengah kehidupan yang bersuku-suku.

Baca Juga:  Dampingi Mendagri di Gorontalo, Dirjen Bina Keuda Sampaikan Arah Kebijakan APBD TA 2023

“Marilah kita bersama-sama memajukan desa kita desa ini karena kita suka tinggal di desa ini, bangga dengan desa kita sendiri,” tandas dia.

Cita-cita tersebut tentunya sejalan dengan semangat yang diusung dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kelompok Kerja (Pokja) IV TP PKK yang berlangsung di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Penajam Paser Utara. Rakornas bertajuk “Membangun Komitmen dan Pemahaman Bersama Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana” tersebut berlangsung dari 14 hingga 16 September 2022.

Puspen Kemendagri

(Red)