Identifikasi Korban KM. Puspita Jaya, Tim DVI Polda Banten Dirikan Pos Antemortem

INFOBUMI.com,Pandeglang Banten – Tim SAR gabungan sampai dengan saat ini masih melakukan upaya pencarian terhadap 7 orang crew Kapal Motor Puspita Jaya yang dikabarkan hilang di perairan Selat Sunda sejak Jumat (19/6/2020) lalu.

Kapolda Banten Irjen Pol. Drs. Fiandar melalui Kabiddokkes Polda Banten Kombes Pol. dr. Nariyana menjelaskan bahwa pihaknya telah mengerahkan Tim Disaster Victim Identification (DVI) untuk mendirikan posko Antemortem guna membantu mengidentifikasi para korban atas adanya peristiwa tersebut.

“Pendirian posko ini bertujuan untuk mengumpulkan data-data dari keluarga korban yang hilang akibat tenggelamnya KM Puspita Jaya” katanya kepada awak media. Minggu (21/6/2020)

Dalam pelaksanaanya, Sambung Nariyana, Tim DVI Polda Banten bekerjasama dengan Tim Urkes Polres Pandeglang, Satpolairud Polres Pandeglang, Tim Basarnas Banten, TNI AL Labuan dan tim dari Kantor Kesehatan Pelabuhan Labuan melakukan koordinasi dengan para pihak terkait serta mengumpulkan data Antemortem dari pihak keluarga korban yang belum berhasil di temukan.

Baca Juga:  Baksos PPKM Darurat, Polda Banten Bagikan 1.000 Nasi Kotak Ke Warga

Dilokasi berbeda Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol. Edy Sumardi menambahkan sebanyak 9 korban telah berhasil di evakuasi dengan selamat yang diantaranya Durja (31), Sanan (35), Dede Juri (24), Aji Alamsyah (21), Ashan, Ako (21) Juhedi (38), Udi (45) dan Wawan (30).

Sedangkan untuk korban yang masih belum berhasil di temukan, sambung Edy Sumardi, sebanyak 7 orang antara lain Tanjani (47), Jamal (31), Syamsuri Alias Suri (50) ,Suhandi Alias Goler (30), Rasmin (30), Joni Gunawan (36) dan Kastirah (50).

“Kami bersama dengan tim SAR gabungan akan terus berusaha dengan maksimal untuk melakukan upaya pencarian terhadap korban yang belum berhasil di temukan” pungkasnya. (Red)

(Bidhumas).

Komentar