Yayasan Fatah Yasin Bagikan Ribuan Paket Sembako Jelang Idul Fitri 1442 H

infobumi.com,Tangerang– Pandemi Covid-19 yang belum usai di Indonesia tak terkecuali Kota Tangerang. Wabah Covid-19 telah membuat berbagai pihak mendapat kesulitan, terutama bagi para masyarakat dhuafa dengan penghasilan harian. Kalangan masyarakat bawah banyak yang “dirumahkan” dari tempat mereka bekerja dan mencari nafkah.

Melihat hal tersebut, memacu kepedulian Yayasan Fatah Yasin klinik pengobatan alternatif Al- Fasdhu  untuk turun membantu masyarakat kalangan bawah untuk bisa tetap bertahan di tengan pandemi yang melanda di Indonesia, khususnya di Tangerang. Sebanyak seribu  paket sembako dibagikan kepada masyarakat dhuafa terdampak bencana Covid-19 sejak kamis hingga Sabtu (08/05/2021). Penyerahan paket sembako di tiga tempat,antara lain di Perumahan Puratih kecamatan Jatiuwung kota Tangerang.Ruko Kuta Culedug dan perumahan Nirwana kec Panongan kab Tangerang.

Paket sembako dibagikan dengan bergiliran di mana sebelumnya tim Yayasan Fatah Yasin yang di pimpin H.Rodjikhi  telah berkoordinasi dengan RT/Rw  masing-masing mendata warga penerima manfaat. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa bantuan yang diberikan bisa tepat sasaran, opsi tersebut juga dipilih untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti desakan antar warga, untuk tetap bisa menjaga warga agar tidak berada dalam kerumunan, yang merupakan protokol pencegahan penyebaran virus corona covid-19,penerima wajib memakai masker, mencuci tangan, dan tetap jaga jarak.

Baca Juga:  Warga Lemo Yang Terdampak Covid - 19 Terima BLT Tahap II Dari Pemerintah

“Pendiri Yayasan Fatah Yasin H.Rodjikhi Bin Kusen menyebutkan, bahwa memang setiap jelang Idul Fitri  Tiga ribu paket semboko yang akan di berikan  di tiga titik ,terutama warga yang terdekat tempat praktek pengobatan Alternatif Al- Fasdhu .yang berada di wilayah,Jatiuwung ,Ciledug, dan Panongan.dan Alhamdulilah jelang lebaran kali ini yang masih dalam vandemi covid-19,Yayasan Fatah yasin masih bisa memberikan paket sembako,”ucap H.Rosjikhi.

H.Rodjikhi  berharap dengan adanya bantuan ini, masyarakat bisa terbantu untuk tetap punya persediaan bahan pokok selama masa krisis ini. Rencananya kami akan kembali membagikan paket sembako tahap dua untuk bisa menjangkau lebih banyak warga lagi”, tandasnya.(ukn)

Saksikan Videonya

Komentar