“Bunga Tulip,” Salah Satu Bunga yang Bermanfaat Bagi Kesehatan Tubuh Kita

infobumi.com- Apa yang terlintas di dalam pikiran kalian ketika kalian melihat tanaman bunga? Pasti banyak dari kalian yang akan berpikir tentang wangi parfum, gambar/lukisan, model baju dan sebagainya.

Tetapi ternyata tanaman bunga memiliki beberapa manfaat lain yang berhubungan dalam dunia kesehatan. Salah satu contohnya adalah bunga tulip.

Bunga tulip merupakan tanaman bunga yang berasal dari asia tengah, namun bunga ini lebih dikenal di Negeri Belanda.

Bunga ini memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Seperti mencegah penyakit diabetes, kanker dan stroke.

Bunga tulip dapat mencegah penyakit diabetes karena terdapat kandungan antosianin yang berfungsi untuk mengontrol kadar gula darah.

Kandungan antosianin dari bunga ini juga dapat mencegah terjadinya kanker karena kandungan tersebut memiliki zat antioksidan yang dapat menangkal penyebaran sel kanker.

Baca Juga:  Disiplinkan Kesadaran Masyarakat Bahaya Covid-19 Tim Kader SIMERONA Kel Panbar Bagikan Masker ke Warga

Tidak hanya itu, kandungan antosianin dari bunga ini dapat mengontrol kadar kolesterol di peredaran darah kita sehingga dapat mencegah penyakit stroke

Komentar